Melonjorkan kaki-kaki yang lelah berkeliling Kota Jambi.
Kunikmati tiap butir jagung bakar empuk.
Dan menyeruput manisnya air tebu yang berkumpul di wadah kecil.
Kupandang suasana sore ini.
Indah nian.
Semilir angin lembut menyapu pipiku.
Dimana langit senja terlihat cantik dibubuhi awan.
Sungguh, terlalu sayang jika dilewatkan.
Bahkan mata seakan enggan untuk terpejam, walau hanya sekedar berkedip.
Terdengar gelak tawa beberapa anak kecil bemain.
Beret bet bet bet.
Dan suara mesin Ketek yang berlayar menantang air.
Di tepi Sungai Batanghari ini aku bersenda gurau.
Menunggu matahari membenamkan diri.
Sembari, mengingatmu..
~Andini Nova
You may also like
-
The President of Indonesia Expected the Announcement of Civil Servant’s Increased Salary
-
How to Be a Great Public Speaker
-
Skill Penting yang Harus Dimiliki Oleh Mahasiswa untuk Mempersiapkan dan Menghadapi Persaingan Dunia Kerja
-
PRESIDENT JOKOWI DISTRIBUTES Rp800 BILLION FOR LAMPUNG INFRASTRUCTURE IMPROVEMENT
-
Bahaya dari Kecerdasan Buatan ChatGPT Terhadap Lingkungan yang Belum Siap