
Jakarta – Indonesia kembali raih medali perunggu lewat cabor angkat besi pada 28 Juli 2021. Kali ini datang dari seorang lifter muda berusia 20 tahun yang berada di kelas 73 kg.
Diselenggarakan di Tokyo International Forum, Rahmat berhasil puncaki klasemen grup B dan secara mengejutkan membawa pulang medali perunggu dengan total angkatan 342 kg. Ia berhasil mengangkat 152 kg di angkatan snatch dan 190 kg di angkatan clean and jerk.
Lifter muda itu berada di posisi ketiga setelah kalah dari Shi Ziyong (CHN) dengan total angkatan 364 kg dan Julio Ruben Mayora (VEN) dengan total angkatan 346 kg.
Capaian Rahmat memastikan Indonesia menambah perolehan medali yakni menjadi 3 medali, 1 perak dan 2 perunggu. Sejauh ini, medali yang digondol Indonesia merupakan torehan prestasi dari atlet-atlet angkat besi di berbagai kelas, baik dari putra maupun putri. Selamat untuk Rahmat!
(DHZ/NIS)
You may also like
-
How to Be a Great Public Speaker
-
Skill Penting yang Harus Dimiliki Oleh Mahasiswa untuk Mempersiapkan dan Menghadapi Persaingan Dunia Kerja
-
PRESIDENT JOKOWI DISTRIBUTES Rp800 BILLION FOR LAMPUNG INFRASTRUCTURE IMPROVEMENT
-
Bahaya dari Kecerdasan Buatan ChatGPT Terhadap Lingkungan yang Belum Siap
-
Membangun Hidup Sederhana dengan Minimalism Lifestyle: Tren Baru di Kalangan Generasi Z