5 Hasil Bumi Andalan Indonesia di Pasar Internasional

Sumber: https://accurate.id/

Pada tahun 2021, ekspor di Indonesia mengalami peningkatan drastis sebesar 41,88% dari tahun sebelumnya. Berdasarkan data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik, produk nonmigas mendominasi lebih dari 90% pasar ekspor di Indonesia. Hal ini membuktikan bahwa hasil bumi Indonesia memiliki peminat yang cukup tinggi di kancah internasional.

Indonesia memang terkenal dengan tanahnya yang subur. Dahulu, Indonesia terkenal sebagai negara agraris. Bukan tanpa sebab, negara Indonesia disinari matahari sepanjang tahun dan memiliki curah hujan yang tinggi. Iklim tropis juga turut mendukung majunya pertanian di Indonesia. Bila dibandingkan dengan negara beriklim subtropis seperti Jepang, Indonesia memiliki potensi hasil panen tiga kali lebih besar.

Namun, seiring berkembangnya zaman generasi muda di Indonesia mulai beralih ke sektor industri. Ternyata hal ini tidak membuat sektor pertanian di Indonesia kehilangan peminatnya. Dengan didukung teknologi pertanian yang memiliki produktivitas tinggi, sumber daya manusia yang sedikit tidak menjadi masalah. Kira-kira apa saja hasil bumi Indonesia yang menempati peringkat teratas di pasar internasional? Berikut daftarnya.

  1. Kelapa sawit

Sumber: https://bbc.com/

Indonesia merupakan negara penghasil kelapa sawit terbesar di dunia. Pada tahun 2021, Indonesia berhasil memproduksi 46,88 juta ton Crude Palm Oil. Dari seluruh kebutuhan kelapa sawit di penjuru dunia, Indonesia berhasil memenuhi lebih dari 50% kebutuhan kelapa sawit. Hal ini membuktikan betapa suburnya tanah di Indonesia. Tanaman kelapa sawit bukan tanaman yang mudah untuk dibudidayakan. Selain membutuhkan air yang cukup banyak dan perawatan yang intensif, struktur tanah juga sangat mempengaruhi perkembangan tanaman kelapa sawit ini.

  1. Teh

Sumber: https://cnnindonesia.com/

Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak dataran tinggi. Kondisi ini sangat cocok dengan tanaman teh yang memerlukan kelembapan yang tinggi. Tanaman teh mulai berkembang di Indonesia sejak era penjajahan bangsa Belanda. Seperti yang kita ketahui, bangsa Belanda sempat mewajibkan menanam teh di perbukitan Indonesia dengan program yang dinamai cultuurstelsel. Program ini cukup berhasil hingga bisa berpengaruh ke masa sekarang. Tanaman teh menjadi salah satu produk utama yang memenuhi pasar ekspor di Indonesia.

  1. Kakao

Sumber : https://republika.co.id/

Kakao merupakan bahan baku utama dalam pembuatan coklat. Coklat ini memiliki banyak manfaat bagi yang mengonsumsinya. Selain kaya akan makronutrien, coklat juga dapat menaikkan mood. Kakao mulai berkembang di Indonesia sejak zaman penjajahan oleh bangsa Spanyol. Kakao juga pernah menjadi salah satu komoditas utama yang wajib ditanam pada era penjajahan bangsa Belanda. Salah satu pabrik coklat asli Indonesia yang mendunia berada di daerah Bandung. Perusahaan ini memegang merek dagang SilverQueen dan Delfi.

  1. Karet

Sumber: https://bantenekspose.com/

Karet adalah salah satu komoditas unggulan ekspor Indonesia. Pada tahun 2020, BPS mencatat Indonesia berhasil mengekspor 2,2 juta ton karet ke mancanegara. Karet ini merupakan bahan baku dari banyak produk. Di industri fashion, karet biasanya digunakan untuk memproduksi alas kaki, sedangkan di industri otomotif, karet digunakan untuk bahan baku utama ban dan alat peredam kebisingan. Negara utama tujuan ekspor karet dan barang dari karet meliputi AS, Jepang, China, India, Korea Selatan, Brasil, Kanada, Jerman, Belgia, Turki, dan lainnya.

  1. Kopi

Sumber: https://hot.liputan6.com/

Kopi dari dataran tinggi di Indonesia memiliki popularitas di mata internasional. Meski bukan pemenuh utama kebutuhan kopi dunia, kopi Indonesia berhasil mempertahankan kualitasnya. Hal ini bermula dari ekspor besar-besaran biji kopi dari dataran tinggi Mandailing yang dilakukan pihak kolonial sebelum kemerdekaan. Ternyata, kopi ini memiliki rasa yang cocok di lidah orang Eropa. Semenjak saat itu, kopi dari Indonesia mulai mendapatkan pasarnya di Benua Eropa dan Asia. (YI/SYA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

sahabetextrabetmatadorbetvaycasinojojobetbayraklı profilobetkom