Sumber: Freepik

Coffee Budget Friendly! Coffee Bike Jadi Game Changer untuk Para Pecinta Kopi

Masih mikir kopi enak cuma ada di café mahal? Wait a minute! Coffee bike yang lagi hits ini hadir sebagai jawaban baru buat para pecinta kopi yang ingin menikmati secangkir kopi berkualitas tanpa bikin kantong tipis. Fenomena yang super kekinian ini berhasil mencuri perhatian, terutama di kalangan mahasiswa yang sangat suka minum kopi, tetapi tetap ingin berhemat!

Sumber: food.detik.com

Di area JPO kampus UNJ, coffee bike sudah jadi pemandangan yang gak asing lagi. Setiap pagi sampai sore, kamu bakal menemukan beberapa coffee bike yang menyediakan kopi segar untuk para mahasiswa yang butuh asupan kafeina. Menu yang ditawarkan juga gak kalah sama coffee shop, mulai dari yang basic, seperti americano, latte, sampai menu non-coffe, seperti chocolate, lemon tea. Semua ada dengan harga yang jauh lebih terjangkau. Soal rasa? Jangan salah, meskipun harganya terjangkau, kualitas kopi yang disajikan tetap juara!

Yang bikin coffee bike ini makin hits adalah konsepnya yang praktis dan gak ribet. Meskipun gak bisa buat nongkrong lama-lama kayak di café karena sistemnya grab-and-go, justru ini yang bikin coffee bike jadi pilihan yang tepat untuk mahasiswa yang lagi buru-buru mau masuk kelas atau mau langsung pulang. Bayangkan saja, kamu bisa dapat kopi enak dengan harga mulai dari 10 ribuan, setengah harga dari coffee shop biasa!

Fun fact, coffee bike ini juga menjadi kesempatan emas untuk para pengusaha muda. Dengan modal yang lebih ringan dibanding dengan coffee shop permanent, mereka bisa menyalurkan passion di dunia kopi sekaligus mendapatkan side income.

Sumber: koranbekasi.id

Meskipun gak punya tempat buat nongkrong, coffee bike ini tetap jadi pilihan smart buat mahasiswa yang ingin hemat tapi gak mau mengurangi quality time sama kopi favoritnya. Apalagi, sekarang sudah banyak coffee bike yang menerima pembayaran digital, jadi makin praktis, kan? Nah, buat kamu yang belum pernah nyobain, it’s time to switch your coffee game! Tidak perlu lagi memikirkan budget untuk beli kopi enak karena coffee bike sudah jadi game changer buat para pecinta kopi, terutama mahasiswa pecinta kopi dengan budget anak kos. (TA/ND)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *