Futsal FE Raih Piala Rektor Cup 2016

Kekompakan
dan kerjasama adalah suatu yang tak bisa lepas dari kata “Olahraga” . Lagi-lagi
tim futsal Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta menorehkan prestasinya
di kancah Universitas setelah tahun lalu sempat vakum dan hanya sampai di babak
penyisihan. Dengan kegigihan dan latihan keras yang dilakukan setiap minggu
membuat Tim ini tak dapat di hiraukan lagi kemampuannnya. 

Wafi, Ketua Tim Futsal FE UNJ menerima Piala Rektor Cup 2016
Pada
Final rektor Cup yang dihelat pada Rabu, 25 mei 2016 kemarin, futsal putra Fakultas
ekonomi UNJ menjadi juara pertama mengalahkan Fakultas Ilmu Keolahragaan
sebagai Juara kedua dan Pascasarjana UNJ sebagai juara ketiga. Bukan hanya
putra, futsal putri pun tak mau kalah dengan meraih juara kedua pada futsal
putri Rektor Cup 2016 kemarin. Rektor Cup sendiri merupakan sebuah ajang
kompetisi cabang olahraga futsal yang diadakan rutin setiap tahun dengan mempertandingkan
tim futsal masing-masing fakultas di Universitas Negeri Jakarta.
Sudah
beberapa kali memang Futsal FE UNJ menjadi saingan yang tak dapat dihiraukan
begitu saja. Kekompakan tim yang terjadi menjadi prinsip utama kelompok hobi
futsal FE ini. Dalam kesehariannya, bukan hanya mahasiswa aktif saja yang masih
mengurusi komunitas ini, namun para alumni FE yang pernah menjadi anggota
komunitas pun masih aktif meski sekedar memberikan support dan latihan bersama
setiap minggunya.
Latihan
menjadi makanan wajib bagi kelompok olahraga ini, bagi Futsal Putri FE UNJ
biasanya dilakukan rutin setiap minggu di GOR Silma. Sedangkan latihan Futsal
Putra biasanya dilakukan setiap senin malam pukul 19.00 hingga 21.00 malam di
GOR Ciracas Jakarta Timur dengan pelatih yang merupakan alumni Universitas
Negeri Jakarta yang telah menjadi pelatih di Liga Pro Futsal Indonesia. 

Selo, Anggota Tim Futsal FE
Bukan
hanya “main” dikandang sendiri, Tim Futsal FE UNJ pun sering melakukan
kompetisi di luar kota seperti Solo, Malang ( Universitas Brawijaya ), dan
Universitas Padjajaran. Hal ini dilakukan untuk melatih kemampuan sekaligus
menambah relasi di luar kampus yang memiliki kesamaan hobi. “ Lebih kompak,
solid dan semakin profesional bukan hanya ditingkat fakultas dan Universitas
namun juga di luar kampus “, tutur Ahmad Selo Sumarjan, Bendahara Tim Futsal FE
UNJ 2016. 

Subhan, Kadept Olahraga BEM FE 2016

Selain
support dari para alumni, potensi yang dimiliki Tim Futsal FE ini membuat pihak
Fakultas memberi dukungan tersendiri baik secara materi maupun support non materi,
begitupun dengan BEM FE yang memberikan kemudahan akses publikasi bagi
komunitas ini. Kerjasama namun tanpa komunikasi yang baik akan menjadi sulit, “
Kebanggaan tersendiri memiliki mereka, koordinasi antara Tim Futsal dengan BEM
haruslah dijaga terutama komunikasi “, tegas Subhan Rizky, Ketua departemen
Olahraga BEM FE UNJ 2016. 
Berdasarkan
pengalaman tahun kemarin dua Tim Futsal FE gagal diperempat final mengikuti Kompetisi
Fakultas, semoga di tahun ini
Tim Futsal FE dapat kembali bertanding di kandang sendiri, “ FE UNJ Championship”
yang rencananya akan diselenggarakan untuk tingkat Nasional pada akhir Oktober
Mendatang.

Dalam
publikasinya, Tim Futsal FE UNJ menggunakan Official ID agar informasi komunitas
baik mengenai jadwal latihan dan info terkait lainnya dapat mudah diakses bagi
para pecinta futsal yang ingin bergabung. Pada praktiknya, proses latihan tidak
hanya ditujukan bagi anggota yang masih aktif sebagai mahasiswa namun bagi para
alumni dan teman-teman yang masih sekolah atau bukan mahasiswa FE pun dapat
ikut bergabung untuk latihan bersama dan diterima dengan tangan terbuka. Berikut
adalah media sosial terkait yang dapat diakses; instagram : @futsal_feunj,
twitter : @futsal_FEUNJ , line : @jhd04364 serta pertanyaan terkait komunitas
dapat dikirim melalui email : futsalfeunj@gmail.com
. Salam Olahraga !. (Ary)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *