FUNGSI SIARAN PERBATASAN UNTUK MEMUPUK RASA NASIONALISME

Membangun rasa nasionalisme merupakan salah hal penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sebab merupakan wujud dari kecintaan dan kehormatan terhadap bangsa sendiri. Sehingga dengan hal itu, warga negara dapat melakukan sesuatu yang terbaik bagi bangsanya, seperti menjaga keutuhan persatuan bangsa dan meningkatkan martabat bangsa di hadapan dunia. Ada banyak cara untuk membangun rasa nasionalisme, salah satunya melalui siaran perbatasan.

Siaran perbatasan merujuk pada jenis penyiaran dan komunikasi yang dilakukan oleh stasiun televisi, radio, atau platform digital lainnya yang berpusat pada wilayah perbatasan suatu negara. Siaran jenis ini memiliki cakupan khusus untuk mengabarkan informasi dan konten terkait dengan daerah perbatasan antar negara tersebut dengan negara-negara tetangga atau wilayah yang berbatasan langsung.

Siaran perbatasan sangat berpotensi untuk membangun rasa nasionalisme. Hal tersebut dikarenakan tujuan utama dari siaran perbatasan, yaitu memperkuat kesadaran warga negara akan keberagaman budaya dan etnis. Untuk mencapai tujuan tersebut, dapat dicapai dengan beberapa cara:

  • Pertunjukan Budaya Nasional

Sumber: Info Publik

Dengan menyajikan acara televisi atau radio yang menggambarkan beragam budaya, seni, dan tradisi dari wilayah perbatasan merupakan salah satu cara yang efektif untuk menghubungkan masyarakat dengan kekayaan budaya dan warisan nasional sehingga dapat memperkuat rasa cintanya terhadap negara. Dampak yang mereka dapat dari menyajikan pertunjukan budaya nasional tidak hanya menyadarkan dan menguatkan rasa kebanggan terhadap negara, melainkan mereka dapat turut melestarikan dan membangun identitas nasional di hadapan dunia.

  • Program Keindahan Alam

Sumber: Rajawalimedia.net

Dengan dibuatnya program yang mengungkapkan keelokan alam, keanekaragaman hayati, dan keunikan geografis suatu negara dapat memperkuat rasa cinta terhadap tanah air, meningkatkan kesadaran lingkungan, serta dapat menumbuhkan rasa bangga terhadap warisan alam nasional.

  • Kisah Pahlawan dan Pejuang

Dengan menayangkan siaran mengenai kisah pahlawan dan pejuang merupakan salah satu upaya yang dapat membangkitkan inspirasi, mengajarkan nilai-nilai keberanian, pengorbanan, kecintaan teradap tanah air, serta menguatkan identitas nasional. Selain itu, masyarakat akan lebih menghargai usaha-usaha yang telah diusahakan oleh pahlawan dan para pejuang untuk melindungi, memperjuangkan, dan memajukan negara.

Siaran perbatasan memiliki peran yang penting dalam membangun nasionalisme suatu negara dengan cara menguatkan persatuan, identitas nasional, dan kebanggaan terhadap tanah air. Dengan dibuatnya program-program siaran mengenai keindahan alam, kisah pahlawan dan para pejuang, serta pertunjukan budaya merupakan peran utama pada siaran perbatasan sehingga berpotensi untuk memberikan dampak yang signifikan.

Dengan tetap fokus pada nilai-nilai positif, pelestarian budaya, dan penghormatan terhadap perbedaan, siaran perbatasan dapat berkontribusi secara signifikan dalam membangun nasionalisme yang kuat serta mendorong masyarakat untuk lebih peduli, berpartisipasi, dan bekerja sama untuk kejayaan negara. (NBL/NM)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

casibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibomcasibom
güvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis sitelerigüvenilir bahis siteleri