PRESS RELEASE WORKSHOP EDITING (SHOPPING 6.0)

Sumber: Media dan Komunikasi BEMP EA

Jakarta – Sabtu, 8 Juli 2023, Departemen Media dan Komunikasi BEM Prodi Ekonomi Administrasi telah sukses menyelenggarakan Workshop Editing (SHOPPING 6.0). Acara ini merupakan workshop nasional dengan mengangkat tema “How to Be A Professional Graphic Designer in Digital Era.” Acara ini bertujuan untuk memberikan pelatihan secara online kepada peserta yang sangat tertarik dibidang editing. Acara workshop ini berlangsung secara daring melalui platform Zoom dan terbuka untuk umum. Dalam acara ini, dihadiri oleh narasumber yang ahli dibidang design Figma, yaitu Kak Muhammad Ilyas, selaku Brand Designer Figma Owner @pikpopcreative.

Sumber: Media dan Komunikasi BEMP EA

Seminar ini dimulai pada pukul 09.00 WIB dengan pembukaan oleh MC, yaitu Ridha Queen dan Abiyyu Mufadhdhal. Acara dilanjutkan dengan pembacaan tilawah oleh Zulfa Alrafi. Kemudian, acara dilanjutkan dengan sambutan dari ketua pelaksana SHOPPING 6.0, yaitu Tajul Fuzari, lalu sambutan dari Ketua BEM Prodi EA 2023, yaitu Dimas Fikriansyah.

Sumber: Media dan Komunikasi BEMP EA

Setelah semua sambutan telah selesai diberikan, MC langsung membacakan CV moderator, yaitu Ridha Queen selaku Staf Media dan Komunikasi BEMP EA 2023. Setelah pembacaan CV dari moderator selesai, MC mempersilakan moderator untuk memimpin sesi materi bersama dengan pemateri SHOPPING 6.0, yaitu Kak Muhammad Ilyas yang merupakan Brand Designer Figma Owner @pikpopcreative.

Sumber: Media dan Komunikasi BEMP EA

Moderator terlebih dahulu membacakan CV dan memperkenalkan pemateri kepada para peserta, kemudian mempersilakan pemateri untuk memberikan presentasi materi dan simulasi penggunaan Figma. Pemateri memberikan materi yang sesuai dengan tema acara SHOPPING 6.0. Beliau menjelaskan secara detail materi mengenai Figma dan juga penggunaannya, serta terdapat demonstrasi bagaimana mendesain menggunakan teknik Figma.

Sumber: Media dan Komunikasi BEMP EA

Selesai memberikan materi, moderator membuka sesi tanya jawab kepada para peserta. Setelah banyak pertanyaan dari peserta telah ditampung oleh moderator, pemateri menjawab seluruh pertanyaan satu per satu. Selesai dari sesi tanya jawab, pemateri memberikan closing statementnya kepada para peserta.

Setelah seluruh agenda dari pemateri telah selesai, panitia kemudian memberikan sertifikat kepada Kak Muhammad Ilyas sebagai bentuk apresiasi sekaligus kenang-kenangan karena sudah berpartisipasi dalam rangkaian acara SHOPPING 6.0 sebagai pemateri. Dengan selesainya agenda pemateri, kedua MC mengambil alih kembali acara untuk melanjutkan agenda-agenda berikutnya.

Agar para peserta tidak jenuh dengan materi yang cukup panjang, diadakan sesi kuis yang berhadiah unik dari panitia.  Setelah sesi kuis selesai, MC kemudian membuka kesempatan untuk peserta memberikan kesan dan pesan untuk acara SHOPPING 6.0. Setelah pemberian kesan pesan dari peserta, MC mengumumkan pemenang kuis. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan sosialisasi oleh BPM FE UNJ untuk pengisian angket. Sebelum seluruh rangkaian acara resmi ditutup, MC mempersilakan Zulfa Alrafi untuk memimpin doa penutup.  Selesai doa, MC secara resmi menutup acara SHOPPING 6.0. Namun, sebelum peserta dipersilakan keluar, panitia dan peserta melakukan sesi dokumentasi bersama terlebih dahulu. Setelah selesai, para peserta diperbolehkan keluar dari room Zoom yang menandakan selesainya acara SHOPPING 6.0. (LI/AM)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

sahabetextrabetcasibomvaycasinocasibom adresbuca profilo servisi