CLOSING PKKMB UNJ 2023 DITUTUP DENGAN PENAMPILAN SPEKTAKULER OLEH LALAHUTA

Sabtu, 26 Agustus 2023 telah dilaksanakan acara penutupan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), Universitas Negeri Jakarta (UNJ) tahun 2023. Acara ini diselenggarakan secara offline di Stadion Atletik Rawamangun dan juga disiarkan secara langsung di kanal YouTube Edura TV UNJ. Tema dari PKKMB UNJ tahun ini adalah “Membangun Generasi Cerdas, Bermartabat, dan Bereputasi Dunia”.

Pada penutupan PKKMB dihadiri oleh Prof. Komarudin, M.Si., sekretaris senat, para wakil rektor, para ketua lembaga, para dekan dan direktur pascasarjana, para kepala biro dan badan, dan para pejabat lainnya di lingkungan UNJ, dan juga tentunya diikuti oleh 5.496 mahasiswa baru dari 8 Fakultas, yaitu FIP, FBS, FMIPA, FIS, FT, FIK, FE, dan FPPsi. Kegiatan ini merupakan sebuah pengenalan kepada mahasiswa baru agar dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan kampus.

Sumber: Sub Departemen Fotografi

Acara dimulai dengan penuh semangat melalui nyanyian lagu Indonesia Raya dan Mars UNJ. Kemudian, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Pelaksana PKKMB UNJ 2023, yang juga menjabat sebagai Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, yaitu Dr. Abdul Sukur, S.Pd., M.Si. Tidak hanya itu, Prof. Komarudin, M.Si., selaku Rektor UNJ, juga memberikan sambutan yang penuh makna, menjadikannya momen yang berkesan dalam menutup acara PKKMB UNJ 2023.

Rektor UNJ juga melakukan penyematan jas almameter kepada 16 perwakilan mahasiswa baru yang masing–masing berasal dari fakultas di UNJ. Penyematan almameter ini merupakan simbol bahwa kegiatan PKKMB telah berakhir dan para mahasiswa baru secara resmi menjadi bagian dari mahasiswa UNJ, dan menunjukkan mereka dianggap telah siap untuk memasuki dunia perkuliahan.

Rangkaian kegiatan PKKMB UNJ yang menjadi salah satu sorotan utama, yaitu parade Organisasi Pengembangan Minat dan Bakat (OPMAWA) serta Organisasi Mahasiswa (ORMAWA). Parade OPMAWA dan ORMAWA ini untuk memberikan wadah kepada mahasiswa baru agar dapat lebih mengenal dan memahami berbagai organisasi yang ada di kampus. Selain itu, parade ini juga mendorong mahasiswa baru untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan organisasi sehingga dapat mengembangkan minat, bakat, serta potensi di luar kegiatan kegiatan akademik.

Dalam parade ini, setiap organisasi memamerkan identitasnya melalui kostum, spanduk, serta kreativitas lainnya. Hal ini merupakan kesempatan bagi mahasiswa baru untuk dapat memilih organisasi yang sesuai dengan minat dan tujuan mereka selama masa kuliah. Parade OPMAWA dan ORMAWA juga disambut dengan suasana yang sangat meriah dan energik oleh mahasiswa baru.

Tak hanya itu, di samping parade OPMAWA dan ORMAWA, terdapat juga beragam booth yang dihadirkan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di UNJ, yaitu BEM UNJ, Sigma TV, ERA-FM, KPM, KSPA, KMPF, LPM Didaktika, Menwa, Club Robotic, dan lainnya.

Sumber: Sub Departemen Fotografi

Pada booth UKM, mahasiswa baru memiliki kesempatan lebih lanjut untuk mengenal dan berinteraksi dengan anggota UKM yang telah berpengalaman. Mereka mendapatkan informasi mengenai kegiatan, tujuan, serta cara bergabung dengan masing–masing UKM. Hal ini tidak hanya memberikan gambaran tentang ragam yang ada, tetapi juga menunjukkan semangat dan dedikasi mahasiswa dalam mengembangkan diri di luar ruang kelas.

Sumber: Sub Departemen Fotografi

Rangkaian acara terakhir dari penutupan PKKMB UNJ 2023 dimeriahkan oleh guest star yang istimewa. Pada kesempatan tersebut, perwakilan dari mahasiswa baru dipersilahkan untuk mengisi acara dari penutupan PKKMB UNJ ini dengan memberikan harmoni vokal mereka yang mengesankan dan memukau.

Sumber: Sub Departemen Fotografi

Selain itu, guest star yang sangat ditunggu–tunggu oleh mahasiswa baru adalah penampilan dari band Lalahuta, yang membawakan lagu–lagu terkenal dari band mereka sendiri serta lagu milik artis tanah air. Kehadiran Lalahuta di acara penutupan tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga menghadirkan semangat positif dan kesan tak terlupakan bagi mahasiswa baru dalam penutupan PKKMB UNJ 2023.

Dengan berbagai rangkaian acara yang telah dilewatkan dari pembukaan PKKMB, PKKMB Fakultas, PKKMB Prodi, sampai pada penutupan PKKMB, hal ini diharapkan akan menjadi momen yang sangat berkesan dan menyenangkan, serta menjadi kenangan awal yang indah bagi mahasiswa baru dalam perjalanan mereka di dunia perkuliahan. (AKR/NM)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

deneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren sitelerdeneme bonusu veren siteler
sahabetextrabetmatadorbetvaycasinojojobetbayraklı profilobetkom