Sumber : unjac-my.sharepoint
Jumat, 14 April 2023, telah terselenggara rapat oleh tim promosi Program Studi Magister Pendidikan Ekonomi (MPE) secara daring yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Ekonomi, Prof. Dr. Ari Saptono, SE., M.Pd, para Wakil Dekan, dan perwakilan dosen dari Fakultas Ekonomi serta perwakilan lembaga Fakultas Ekonomi.
Penyelenggaraan ini diawali dengan pembukaan oleh Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Ekonomi, Prof. Usep Suhud, M.Si., Ph.D. Beliau menyampaikan usulan untuk rangkaian program pembukaan Magister Pendidikan, yaitu fast track agar mengundang seluruh mahasiswa semester 6 dari program kependidikan untuk mengadakan sosialisasi mengenai Program Studi Magister Pendidikan Ekonomi.
Program Studi Magister Pendidikan Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta menerapkan kurikulum pendidikan ekonomi inovatif berbasis digital yang dirancang berdasarkan visi dan misi serta tujuan program studi sebagai penghasil ilmuan yang berkarakter dan berdaya saing global. Kriteria kelulusan mahasiswa menempuh pendidikan dengan 41 sks.
Profil lulusan program studi S-2 Pendidikan Ekonomi adalah menjadi guru atau dosen, praktisi di lembaga ekonomi keuangan atau non keuangan dan wirausaha atau pengelola bisnis.
Sumber : unjac-my.sharepoint
Kegiatan pertama adalah presentasi dari rapat tim promosi Program Studi Magister Pendidikan Ekonomi oleh Koordinator Program Studi S-2 Magister Pendidikan Ekonomi, yaitu Dr. Suparno, S.Pd., M.Pd. Beliau memaparkan beberapa usulan program promosi prodi Magister Pendidikan Ekonomi MPE, antara lain yang pertama adalah fast track yang bentuk kegiatannya adalah melakukan sosialisasi mengenai program MPE kepada mahasiswa semester 6 sekaligus mendata mahasiswa yang sesuai dengan kriteria. Lalu, yang kedua adalah seminar kurikulum merdeka belajar ekonomi yang bentuk kegiatannya adalah seminar pendidikan bagi guru ekonomi DKI dengan tema “Diferensiasi Learning Kurikulum Merdeka.” Selanjutnya, yang ketiga adalah seminar penulisan untuk guru SMA Jabodetabek dan yang terakhir adalah seminar penulisan ilmiah untuk guru SMK/PTK.
Dalam rapat promosi program MPE ini yang menjadi poin penting adalah pengenalan program fast track. Program ini adalah program jalur percepatan yang dimana mahasiswa semester 6 yang sudah memenuhi kriteria persyaratan dapat mendaftar program magister. Program fast track sarjana-magister dilaksanakan dalam waktu 10 semester.
Berikut merupakan persyaratan peserta untuk dapat mengikuti fast track program studi magister Pendidikan Ekonomi. Bagi mahasiswa program fast track sarjana/strata satu (S-1) ke jenjang magister/strata dua (S-2) sebagai berikut:
- Mahasiswa aktif UNJ semester 6 yang tidak pernah cuti atau mangkir dengan IPK yang diperoleh pada akhir semester 6 minimal 3,50 dengan jumlah SKS minimal 120 sks;
- Memiliki skor minimal toefl 500 atau ielts 3,5 dari lembaga penyelenggara tes bahasa Inggris yang resmi;
- Membuat surat pernyataan komitmen untuk menyelesaikan program tepat waktu yang diketahui oleh dosen pembimbing akademik dan koordinator program studi jenjang S1;
- Memiliki topik penelitian yang dapat dikembangkan pada jenjang kedua dan mengikuti peta jalan penelitian pembimbing;
- Mendapat rekomendasi dari dosen Penasehat Akademik (PA), dan dari satu dosen atau calon dosen pembimbing skripsi, dan calon dosen pembimbing tesis.
Oleh karena itu, kesempatan untuk meningkatkan karir Anda di bidang ekonomi semakin terbuka lebar melalui program magister terbaru Pendidikan Ekonomi di Universitas Negeri Jakarta. Dapatkan ilmu dan pengalaman yang mendalam dari para ahli dan praktisi terkemuka di bidang ekonomi, serta akses ke jaringan alumni yang luas dan beragam. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengembangkan diri dan mencapai tujuan karir Anda. Segera daftar program Magister Pendidikan Ekonomi di Universitas Negeri Jakarta sekarang juga!
Sumber : unjac-my.sharepoint
Setelah pemaparan mengenai program fast track Magister Pendidikan Ekonomi UNJ, kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Dr. Suparno, S.Pd., M.Pd., selaku Koordinator Program Studi S-2 Magister Pendidikan Ekonomi, mengimbau untuk para dosen agar melakukan sosialisasi dan penyaringan rekomendasi mahasiswa semester 6 program studi kependidikan untuk program fast track sarjana-magister. Selanjutnya, rapat ditutup dengan doa dan sesi foto bersama. (LI/AM)